Kulit Siomay Dimsum Kukus.
Kamu dapat dengan mudah membuat Kulit Siomay Dimsum Kukus menggunakan 6 bahan dan 7 langkah kerja yang cepat.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Kulit Siomay Dimsum Kukus :
- 250 gr tepung terigu serbaguna (me: segitiga biru).
- 130 ml air panas.
- 1 sdm minyak goreng.
- 1 sdm tepung tapioka.
- 1 sdt garam.
- Secukupnya tepung tapioka untuk taburan supaya tidak lengket.
Langkah-langkah untuk membuat Kulit Siomay Dimsum Kukus :
- Ayak dua tepung terigu dan tapioka, setelah selesai tambahkan garam, aduk rata...kemudian tambahkan minyak goreng, aduk asal saja.
- Masukan air panas sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai Kalis, bulatkan adanon...tutup rapat, diamkan selama 15 menit.
- Bagi adonan kurang lebih menjadi 25 bagian (15 gr / bulatan)...bulat-bulatkan.
- Taburi pastry mat dengan sedikit tepung tapioka, gilas adonan sampai tipis membentuk lingkaran (bisa juga cetak dengan tutup Tupperware kecil).
- Rapihkan sisinya dengan pisau sesuai ukuran cetakannya...taburi tepung tapioka tipis bolak balik secara merata, agar tidak menempel satu sama lainnya.
- Lakukan cara yang sama untuk semua adonan bulat. Jika sudah selesai, packing dalam wadah kedap udara dan simpan di kulkas (bukan freezer)..
- Kulit dapat tahan / awet sampai dengan seminggu..