Dimsum Ayam Nori.
Kamu dapat dengan mudah membuat Dimsum Ayam Nori menggunakan 15 bahan dan 4 langkah kerja yang cepat.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Dimsum Ayam Nori :
- 10 sheet Nori.
- 1 Wortel,parut.
- 1 Bengkoang,parut.
- 1 Daun bawang, iris.
- 500 gram Dada ayam.
- 3 sdm Tepung tapioka.
- 1 Telur ayam.
- 2 sdm Saus tiram.
- 1 sdm Kecap ikan.
- 1 sdm Minyak wijen.
- 1/4 sdm Merica bubuk.
- 1 sdm Royco ayam.
- 1/4 sdm Micin.
- 1/2 sdm Gula pasir.
- 3 Bawang putih.
Langkah-langkah untuk membuat Dimsum Ayam Nori :
- Siapkan semua bahan, potong Nori menjadi 4 bagian persegi. Saya menggunakan Nori sheet yang lebar. Blender dada ayam dengan 3 siung bawang putih. Sisihkan. Peras parutan Bengkoang sampai tak berair (agar tidak pahit). Parutan wortel sebagai untuk topping..
- Campurkan semua bahan dan bumbu. Aduk merata. Lalu cek rasa..
- Siapkan Nori, taruh adonan di tengahnya. Lalu rekatkan sampai berbentuk dan tidak meleber. Usahakan tekstur adonan nya tidak encer agar mudah dibentuk. Tidak perlu tambahan air saat memblender daging!!!.
- Last step, kukus 25menit. Dan untuk cocolan saya pakai saus Bangkok..